Selain alat Ultrasonography (USG) dan Alat Syringe Pump yang diterima pihak program studi D-III Teknologi Elektro-medis, juga diterima dan telah dilaksanakan serah terima alat Mikrokontroller Trainer oleh pihak CV. Pudak Scientific pada tanggal 08 Desember 2022 di Laboratorium Elektronika, Gedung Mawar lantai 4 Universitas Sari Mutiara Indonesia. mikrokontroller dalam kegiatan belajar mengajar mata kuliah yang berhubungan elektronika terutama Mikrokontroller merupakan bahan yang yang sangat di butuhkan. mengingat teknologi yang sudah mumpuni saat ini, dan bahkan penuh dengan perkembangan, elektromedis haruslah mengikuti perkembangan teknologi ajar. Mikrokontroller yang diterima adalah jenis Mikrokontroler 8031 dengan menggunakan jenis program assembly

Adapun kegiatan yang dilaksanakan adalah; serah terima alat, instal alat, uji fungsi modul kontroller dan aplikasi programing